Detail Artikel

Eduempower Tour 4

24 October 2024

Banjarmasin - Selasa, 22 Oktober 2024, SATGAS PPKS Universitas Lambung Mangkurat memulai acara sosialisasi “Eduempower Tour 4: Goes to FKIK” yang mana telah dilaksanakan berturut-turut di dua fakultas Universitas Lambung Mangkurat dalam minggu yang sama, yakni Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan serta Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Sebanyak kurang lebih 100 orang peserta yang turut berpartisipasi, dimana acara tersebut bertempat di Gedung S2 IKM Lt.3, Ruang RKB II, FKIK Universitas Lambung Mangkurat.


Sama halnya, Kamis, 24 Oktober 2024, acara ini kembali dilaksanakan yang bertempat di Aula Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Lambung Mangkurat dengan nama “Eduempower Tour 4: Goes to FPIK”. Selain dihadiri banyak peserta, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan di setiap fakultas.


Pada Fakultas Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan FKIK ULM, Ibu Dr. dr. Meitria Syahadatina Noor, M.Kes yang membuka jalannya acara dengan melakukan serah terima plakat. Sedangkan pada Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, berhadir Bapak Dr. Ir. H. Untung Bijaksana, MP. selaku Dekan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan ULM yang berhadir untuk menerima plakat dari Satgas PPKS ULM dan turut menyerahkan plakat dari pihak FPIK ULM kepada pihak Satgas PPKS ULM.


Tak hanya itu, turut berhadir juga Anggota SATGAS PPKS ULM, dr. Pandji Winata Nurikhwan, M.Pd.Ked dan Noor Hafizah yang berhadir selaku Narasumber acara “Eduempower Tour 4”. 


Diharapkan dengan adanya acara Eduempower Tour ini, kita semua dapat meningkatkan awareness dan mewujudkan lingkungan Universitas Lambung Mangkurat yang aman serta nyaman untuk kita semua.